Dekorasi Kantor 17 Agustus Semangat Nasionalis !

Dekorasi kantor 17 Agustus yang unik dan kreatif untuk membakar semangat nasionalis !

Untuk menumbuhkan jiwa nasionalis para karyawan di tempat kerja, alangkah baiknya untuk membuat dekorasi se-kreatif mungkin bercirikan merah putih.

Dekorasi yang unik dan kreatif di kantor atau tempat kerja adalah sebagai bentuk untuk merayakan keberhasilan para pejuang untuk merebut kemenangan atas penjajah.

Tidak perlu membeli alat-alat dan material yang mahal, ide dekorasi kantor 17 Agustus ini bisa dibuat dengan bahan bekas yang ada di kantor.

Simak penjelasannya sebagai berikut !

 

BACA JUGA : Yel Yel Gerak Jalan 17 Agustus Kreatif 

 

Ide Dekorasi Kantor 17 Agustus Kreatif dari Bahan Bekas

Dekorasi Kantor 17 Agustus Pasang Bendera Merah Putih

Bendera merah putih merupakan salah satu atribut dekorasi yang umum dan mudah ditemukan di pasar.

Pasanglah bendera merah putih di tiang bendera atau dinding sebagai simbol nasionalisme yang kuat.

Dan pasanglah bendera merah putih kecil di meja resepsionis maupun ruang tunggu.

 

Lampion atau Lampu Hias Merah Putih dari Botol Bekas

Lampion atau lampu hias dari botol bekas dapat dibuat sendiri sekreatif mungkin. Botol bekas tersebut di cat terlebih dahulu kemudian di potong-potong.

Untuk pemasangannya, sangat disarankan untuk dipasang di area kerja karyawan atau luar kantor.

Dekorasi lampion akan mengajarkan kepada karyawan untuk bisa mengolah barang bekas menjadi barang yang bermanfaat.

Warna nyala terang lampion di malam hari akan sangat indah.

 

Dekorasi Kantor 17 Agustus Balon Merah Putih

Untuk dekorasi kantor 17 Agustus yang satu ini, biasanya mudah dijumpai di kantor cabang perbankan.

Ketika memasuki ruangan tunggu, biasanya terdapat dekorasi kantor 17 Agustus menggunakan balon merah putih.

Dekorasi kantor 17 Agustus menggunaka balon merah putih memang cukup dibilang sederhana, namun semangat nasionalismenya tetap ada.

 

Dekorasi Kantor 17 Agustus Stik Bunga Merah Putih

Untuk membuat stik bunga merah putih, gunakanlah stik bunga yang biasanya digunakan untuk menghias makanan.

Caranya mudah, yaitu bungkus stik bunga dengan kertas merah putih dan tambahkan pita kecil.

Setelah jadi, tancapkanlah stik-stik tersebut pada wadah atau pot bunga.

 

BACA JUGA : Kostum Karnaval HUT RI Paling Menarik Perhatian Penonton

 

Dekorasi Kantor 17 Agustus Payung Merah Putih

Payung merah putih ternyata dapat dibuat menjadi dekorasi kantor 17 Agustus yang unik loh !

Untuk mendapatkan payung merah dan putih tentu sangat sulit. Solusinya adalah dengan membuatnya sendiri, yaitu dengan cara membungkus payung menggunakan kain warna merah dan putih.

Cukup sederhana bukan ?

Buatlah jumlah yang dibutuhkan, setelah selesai, silahkan gantung payung-payung tersebut di teras kantor maupun sepanjang gerbang pintu masuk kantor.

 

Dekorasi Kantor 17 Agustus Poster Pahlawan atau Tema Kemerdekaan

Ini adalah ide dekorasi kantor yang terakhir yang bisa diterapkan, yaitu dekorasi kantor 17 Agustus poster pahlawan.

Pembaca dapat membeli poster pahlawan secara online ataupun mengunjungi pasar yang ada.

Hiasi dinding karyawan menggunakan poster bergambar pahlawan nasional atau tema kemerdekaan lainnya.

Itulah ide dekorasi kantor 17 Agustus yang kreatif untuk menambahkan semangat nasionalis.

Semoga bermanfaat !

 

Bagi para pembaca yang membutuhkan jasa desain interior ataupun jasa desain arsitek, silahkan menghubungi customer service Abris Group disini.

 

BACA JUGA : Desain Gapura 17 Agustus Unik dan Kreatif Untuk Tahun 2024

 

error: Content is protected !!
Klik Disini
1
Assalamualaikum,

Saya telah mengunjungi website Abris Group dan Ingin bertanya terkait jasa yang ditawarkan.