Memiliki rumah yang mewah adalah keinginan banyak orang. Sebenarnya sudah banyak orang yang memiliki rumah mewah seperti pengusaha, artis, pejabat, dan konglomerat yang memiliki rumah mewah dengan harga selangit. Tetapi ada beberapa yang menduduki posisi teratas sebagai rumah yang termahal.
Rumah para artis tanah air indonesia biasanya hanya berkisar di harga puluhan miliar rupiah. Sangat beda halnya dengan para pengusaha Indonesia, yang harga rumahnya bisa mencapai hingga angka ratusan miliar. Yuk scroll kebawah ada beberapa rumah mewah yang termahal di Indonesia dengan harga mencapai ratusan milar :
Beberapa Rumah Mewah Termahal Di Indonesia
1. Rumah mewah Sandiaga Uno.
Rumah di atas adalah rumah termahal di indonesia yang dimiliki oleh Sandiaga Uno. Sandiaga Uno adalah seorang pengusaha sekaligus aktor politik yang memiliki rumah dengan mencapai nilai hingga sekitar Rp100 miliar di tahun 2019. Rumah ini di dominasi dengan warna putih dan kental dengan konsep American Classic, coba kita lihat dari luarnya kemewahan rumah ini sudah terlihat.
Baca Juga : Tips Terhindar Dari Penipuan Properti
2. Rumah Termahal di Indonesia Milik H.M Fitno.
Pemilik rumah ini adalah seorang pengusaha yang setiap harinya Ia sedekah Rp 10 juta, yang biasa kita kenal yaitu HM Fitno. Ia juga tinggal di rumah mewah istana yang berlokasikan di kawasan elite di pondok indah. Uniknya dari rumah ini , di basement rumah ada hotel keluarga yang khusus digunakan untuk kerabat yang berkunjung.
3. Rumah Super Termewah Chairul Tanjung.
Chairul Tanjung merupakan salah satu pengusaha yang sukses di Indonesia. Tidak heran, dengan nilai kekayaannya saja hingga mencapai nominal US$ 3,8 miliar atau setara dengan Rp 54,36 triliun. Harta chairul tanjung ini terpecah dalam berbagai aset properti dengan harga miliaran rupiah. Dengan harganya yang fantastis, eksterior pada rumah juga tampak sangat megah bak istana berwarna putih.
Baca Juga : Perbedaan Antara Perumahan Cluster, Residence Dan Town House
4. Rumah Termahal di Indonesia Milik Setya Novanto
Soorang politikus Setya Novanto memiliki rumah yang super mewah di Jakarta dan Kupang, Nusa Tenggara Timur. Bahkan rumah mewahnya yang ada di Jakarta Selatan memiliki nilai hingga mencapai ratusan miliar. Rumah ini terletak di Jalan Wijaya XIII Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, dengan harga bangunan empat lantai tersebut ditaksir hingga mencapai Rp200 miliar. Tak heran juga, lahan yang di gunakan konon hingga mencapai 1600 m2 dengan harga Rp80 juta per m2.
5. Rumah Termahal di Indonesia Milik Raffi Ahmad
Rumah yang terakhir ini yaitu milik seseorang yang di kenal dengan julukan sebagai Sultan Andara, selain rumah ini Raffi juga memiliki aset properti yang fantastis. Total lahan yang ia di milikinya di Green Andara saja harganya bisa mencapai hingga Rp60-70 miliar. Belum juga menghitung biaya interior dan perabot yang ia gunakan. Bukan hanya mahal doang, rumah tinggal Raffi juga tampak sangat menawan dan megah.